Powered By Blogger

Thursday 21 January 2010

Noktah




Noktah


Noktah adalah tempat sitoplasma sel berhubungan dengan sitoplasma sel di sampingnya.

Macam-macam noktah

Noktah memiliki ukuran dan struktur yang beragam diantaranya.

Noktah primer adalah bagian tipis pada dinding yang ditembus oleh benang sitoplasma halus atau plasmodesmata.Noktah selalu berpasangan,setiap pasangan noktah memiliki ruang noktah dan selaput noktah.

Noktah sederhana yaitu noktah yang dinding sekundernya berakhir tepat di tepi cekungan yang dibentuk oleh lapangan noktah primer.Kombinasi dua buah noktah sederhana disebut pasangan noktah sederhana.

Noktah terlindung adalah noktah yang dindig sekundernya melebihi tepi cekungan lapangan noktah primer sehingga terdapat bagian terlindung atau bertepi khusus.

Noktah setengah terlindung adalah noktah terlindung disatu sisi dan di sisi yang lain tidak terlindung.Contohnya noktah yang terdapat dalam xilem.

Noktah teraspirasi adalah noktah yang tidak berfungsi dalam pengangkutan.Hal ini terjadi karena bagian tengah selaput noktah menjadi lebih tebal dan membentuk torus,sedangkan bagian lainnya yang menjadi margo berstruktur terbuka sehingga matriks non-selulosa pada dinding primer dan lamela tengah hilang,mengakibatkan margo bersifat lentur dan ketika margo dalam keadaan tertekan,maka akan berpindah ke salah satu sisi tepi noktah,sehingga menutup lubang noktah dengan torusnya.Contohnya pada trakeid Gymnospermae terutama Pinaceae

Noktah berlapis adalah tojolan kecil-kecil pada dinding sekunder yang membatasi ruang noktah terlindung atau di sekeliling lubang noktah.

Saluran noktah mempunyai lubang (noktah) luar yang bermuara di luar ruang noktah dan di sisi lain memiliki lubang (noktah) dalam yang menghadap ke lumen sel.

1 comment: