Powered By Blogger

Friday, 3 May 2013

FOSIL YANG MEMBUAT MEREKA MENGAKU: SAHELANTHROPUS TCHADENSIS


FOSIL YANG MEMBUAT MEREKA MENGAKU: SAHELANTHROPUS TCHADENSIS

7 Juli – Dongeng evolusi yang telah berlaku dalam 150 tahu terakhir mendapat hantaman dengan ditemukannya sebuah fosil tengkorak di Chad bernama Sahelanthropus. Daniel Lieberman, seorang antropolog dari Universitas Harvard, menggambarkan fosil berusia tujuh juta tahun sebagai penemuan abad ini dan mengatakan, “Penemuan ini akan berakibat seperti sebuah bom nuklir kecil.” Fosil ini benar-benar menggulingkan mitos evolusionis tentang tahapan yang dimulai dari kera dan berakhir dengan manusia modern. Dipahami bahwa gagasan “manusia kera” memiliki bentuk yang semakin modern, sebagaimana dipertahankan oleh surat kabar dan majalah, tidak benar. Terlebih lagi, juga diketahui bahwa yang katanya rantai yang hilang (antara manusia dan kera), yang digunakan secara luas sebagai alat propaganda yang menurut evolusionis akan ditemukan suatu hari nanti, hilang karena memang tidak pernah ada. Ahli palaeontologi Henry Gee, editor jurnal terkemuka Nature yang mengumumkan penemuan fosil ini pada dunia, menggambarkannya sebagai “penemuan terpenting dalam pencarian asal-usul manusia yang pernah diingat” dan menulis tulisan berikut di suratkabar Guardian:

Apapun hasilnya, tengkorak ini menunjukkan, sekali dan untuk semua, bahwa gagasan “rantai yang hilang” itu omong kosong… seharusnya sekarang cukup jelas bahwa gagasan rantai yang hilang, yang selalu goyah, sekarang benar-benar tidak dapat dipertahankan.

No comments:

Post a Comment